Kamis Kliwon Tidak Baik untuk Melakukan Berbagai Urusan (Siklus Wuku Manahil (23), 1 s/d 7 Mei 2016)

30 Apr 2016 Pranatamangsa masuk mangsa Kasebelas atau disebut Desta. Mangsa Desta ini umurnya 23 hari, mulai 19 April s/d 11 Mei. Musim panen padi dan umbi-umbian. Saatnya burung-burung memberi makan anak-anaknya atau ‘ngloloh.’ Candranya ‘Sotya Sinarawedi’ yang artinya Permata hati. Bayi yang lahir pada mangsa Desta ini: perilakunya kalem, besus, rapi tetapi ‘calimut’ mempunyai kebiasaan mengambil barang orang lain. 

Perhitungan panca suda digunakan jika akan bepergian jauh, dengan cara menghitung neptu yaitu menjumlah hari dan pasaran. Setelah ketemu jumlahnya lalu dihitung demikian: suku, watu, gajah, baya, ratu. Jika jatuh pada gajah atau ratu berarti baik, tetapi arah perginya jangan menuju ke tempat kala (bencana).

Minggu Legi, 1 Mei 2016, kalender Jawa tanggal 23, bulan Rejeb, tahun 1949 Jimawal, haribaikuntuk mantu dan berbagai macam keperluan. Juga baik untuk bepergian jauh, karena Minggu + Legi, 5 + 5 = 10, dalam perhitungan pancasuda jatuh padaratu. Tetapi jangan pergi ke arah Timurlaut, tempat Kala bersemayam. 

Senin Paing, 2 Mei 2016, kalender Jawa tanggal 24, bulan Rejeb, tahun 1949 Jimawal, haribaikuntuk mantu dan berbagai macam keperluan. Baik juga untuk bepergian jauh, karena Senin + Paing, 4 + 9 = 13, dalam Perhitungan jatuh padaGajah, tetapi jangan pergi ke arah Tenggara, tempat Kala bersemayam.

Selasa Pon, 3 Mei 2016, kalender Jawa tanggal 25, bulan Rejeb, tahun 1949 Jimawal, haribaik untuk mantu dan berbagai macam keperluan. Baik juga untuk bepergian jauh, karena Selasa + Pon, 3 + 7 = 10, dalam perhitungan panca suda jatuh padaratu. Tetapi jangan pergi ke arah Timurlaut tempat Kala bersemayam.

Rabu Wage, 4 Mei 2016, kalender Jawa tanggal 26, bulan Rejeb 1949 Jimawal, haribaikuntuk mantu dan berbagai macam keperluan. Kecuali untuk bepergian jauh, karena Rabu + Wage, 7 + 4 = 11, dalam perhitungan panca suda jatuh padasuku.

Kamis Kliwon, 5 Mei 2016, kalender Jawa tanggal 27, bulan Rejeb, tahun 1949 Jimawal, Bangas Padewan,tidakbaik untuk mantu dan berbagai macam keperluan, juga untuk bepergian jauh. Karena  Kamis + Kliwon, 8 + 8 = 16, dalam perhitungan panca suda jatuh padasuku.

Jumat Legi, 6 Mei 2016, kalender Jawa tanggal 28, bulan Rejeb, tahun 1949 Jimawal, haribaikuntuk mantu dan berbagai macam keperluan. Kecuali untuk bepergian jauh, karena Jumat + Legi, 6 + 5 = 11, dalam perhitungan panca suda jatuh padasuku.

Sabtu Paing, 7 Mei 2016, kalender Jawa tanggal 29, bulan Rejeb, tahun 1949 Jimawal, haribaikuntuk mantu dan berbagai macam keperluan.  Baik juga untuk bepergian jauh, karena Sabtu + Paing, 9 + 9 = 18, dalam perhitungan panca suda jatuh padagajah.

Jika arah berpergian yang akan dituju bertepatan dengan tempat kala berada, dapat disiasati dengan merubah arah sementara sewaktu meninggalkan rumah.

Herjaka HS

PRIMBON

Baca Juga

Artikel Terbaru

  • 04-05-16

    Kumpulan Pemikiran M

    Judul            : Mohammad Hatta. Kumpulan Karangan Penulis      ... more »
  • 04-05-16

    Sepenngal Kisah Jogj

    Mengenali Yogya masa lalu bisa melalui foto, meskipun foto yang ditampilkan terkadang tidak menyertakan tahun, karena mungkin data detilnya tidak... more »
  • 04-05-16

    Museum Tembi Pamerka

    Museum Tembi Rumah Budaya Yogyakarta ikut menyemarakkan Pameran Wayang Nusantara yang diselenggarakan oleh Museum Pendidikan Indonesia (MPI)... more »
  • 03-05-16

    Beragam Tema dalam S

    Pameran seni rupa yang diberi tajuk “The Creative Powers of Art” ini tidak menyajikan tema khusus bagi perupa, melainkan membuka ruang seluasnya... more »
  • 03-05-16

    Perbincangan Soal Mu

    Dalam sebuah karya musik terdapat dua penekanan, pertama adalah dalam hal teknis yang meliputi konsep bunyi serta konsep komposisi dimana hal... more »
  • 02-05-16

    Sumur Kuno yang Didu

    Sumur Tua Demi Bendo berada di Dusun Demi Bendo RT 05, Kelurahan Wukirsari, Kecamatan Imogiri, Kabupaten Bantul, Provinsi DIY. Sumur ini ditemukan... more »
  • 02-05-16

    Dokumentasi Cerita R

    Judul            : Lettterkunde van de Indische Archipel Penulis     ... more »
  • 30-04-16

    Kamis Kliwon Tidak B

    Pranatamangsa masuk mangsa Kasebelas atau disebut Desta. Mangsa Desta ini umurnya 23 hari, mulai 19 April s/d 11 Mei. Musim panen padi dan umbi-... more »
  • 30-04-16

    Legiun Mangkunegaran

    Berikut ini adalah foto dari anggota Legiun Mangkunegaran dari Surakarta, Jawa Tengah, yang dibuat pada tahun 1866. Sosok pria yang berdiri di tengah... more »
  • 30-04-16

    Bebek Goreng Kang Do

    Bantul punya sejumlah kuliner khas primadona dimana warungnya juga tergolong jawara, seperti sate klathak pak Pong dan mangut lele mbah Marto. Bahkan... more »