Sadewa, Bungsu Pandawa dengan Ingatan Kuat

Author:kombi / Date:21-11-2013 / Tag: Ensiklopedi Figur Wayang / Figur Wayang

Sadewa, Bungsu Pandawa dengan Ingatan Kuat

Setelah perang Baratayuda selesai, Sadewa bersama Nakula menjadi raja Mandaraka, menggantikan Prabu Salya. Kematian Sadewa adalah mati moksa, ketika melakukan perjalanan ritual menuju keabadian, bersama keluarga Pandawa.

Sadewa, Bungsu Pandawa dengan Ingatan Kuat
Sadewa digambarkan dalam bentuk wayang kulit, buatan Kaligesing Purworejo,
koleksi museum Tembi Rumah Budaya. (foto: Sartono)

Sadewa adalah bungsu dari Pandawa. Ia lahir kembar dengan Nakula dari rahim Madrim, istri kedua Prabu Pandu Dewanata. Kedua tokoh ini sering disebut dengan nama Pinten dan Tangsen. Namun ayah dari bocah kembar yang sesungguhnya adalah Batara Aswin, dewa ahli obat-obatan termasuk obat untuk awet muda.

Ketika Pandawa lima yang terdiri dari Yudistira, Bratasena, Harjuna, Pinten dan Tangsen menyamar di Wirata, Sadewa menjadi seorang pemelihara dan penyayang binatang dengan nama Tantripala.

Dalam cerita sehari-hari Sadewa dan kembarannya tidak mempunyai peran yang menonjol. Mereka menjadi pendamping setia, mengikuti kemana pun Yudistira pergi. Padahal sesungguhnya Sadewa dan Nakula sama ahlinya dalam hal bermain pedang, ketika mereka berguru kepada Resi Drona.

Di dalam cerita Babad Wanamarta, Sadewa berhasil mengalahkan Jim Sapulebu, yang kemudian ‘manuksma’ menjadi satu dengan dirirnya. Dengan demikian ajian Purnamajati yang dimiliki Jim Sapulebu, menjadi ajian Sadewa. Oleh karenanya Sadewa mempunyai ingatan yang kuat, serta mampu menganalisa suatu persoalan dengan cepat dan tepat.

Berdasarkan catatan hidupnya, Sadewa pernah tiga kali menikah, yang pertama dengan Dewi Srengganawati putri Begawan Bandawanganala dari Kerajaan Gisiksamodra, karena telah memenangkan sayembara dengan mengurai makna ”Sejatining Lanang dan Sejatining Wadon.” Dengan Dewi Srengganawati, Sadewa mempunyai anak Widapaksa dan tinggal di Ksatrian Bumirahtawu.

Ia menikah yang kedua dengan Dewi Rasawulan, anak Prabu Rasadewa dari Kerajaan Selamirah. Perkawinannya yang ketiga dengan Endang Sadarmi, putri seorang pertapa.

Pada Cerita Durga Ruwat, Dewi Kunti yang kala itu dirasuki roh Kalika, menyerahkan Sadewa kepada Batari Durga, sebagai silih agar Kalantaka dan Kalanjaya dihapus dalam daftar senopati Hastina. Sadewa pun dituntut untuk meruwat dirinya agar kembali menjadi seorang bidadari cantik seperti semula. Atas bantuan Batara Guru dan juga Semar, Sadewa berhasil meruwat Durga, sehingga ia dibebaskan serta dikembalikan kepada Ibu Kunti.

Setelah perang Baratayuda selesai, Sadewa bersama Nakula menjadi raja Mandaraka, menggantikan Prabu Salya. Kematian Sadewa adalah mati moksa, ketika melakukan perjalanan ritual menuju keabadian, bersama keluarga Pandawa. Sejak kematian Sadewa, negara Mandaraka tidak diketahui siapa penerusnya.

Herjaka HS

Ensiklopedi Figur Wayang Source Link: Jakarta

Latest News

  • 15-03-14

    Rabu Pahing Ini Oran

    Primbon Dewa yang menaungi Wuku Landep adalah Batara Mahadewa. Orang Wuku Landhep tajam daya ingatnya, dapat dijadikan sebagai tempat bertanya dan... more »
  • 15-03-14

    Pasinaon Basa Jawa K

    Pasinaon Basa Jawa Memang jika dibandingkan dengan zaman dulu, tataran tutur bahasa Jawa di zaman sekarang lebih ringkas. Kamus Unggah-Ungguh... more »
  • 15-03-14

    Kiat Membaca Cepat d

    Berita Budaya Kegiatan berbahasa meliputi empat komponen pokok, yakni membaca, bicara, menyimak, dan menulis. Untuk urusan membaca sendiri dapat... more »
  • 15-03-14

    Siwur, Alat Dapur da

    Aneka Rupa Namun pada masyarakat Jawa tempo dulu, siwur juga bisa berfungsi lain, yakni sebagai properti untuk membuat nini thowong, pertunjukan... more »
  • 14-03-14

    ARTE 2014 dengan Tem

    Sukses dengan festival pertama ARTE 2013 dengan 32 ribu pengunjung dan ratusan karya yang dikirim para seniman Tanah Air, festival yang digelar untuk... more »
  • 14-03-14

    Riwayat KH Ahmad Dah

    Karena KH Ahmad Dahlan sangat berjasa bagi bangsa Indonesia dan sekaligus seorang tokoh yang ikut dalam pergerakan nasional, maka kisah pribadinya... more »
  • 14-03-14

    Batara Sambu

    Dalam sejarah hidupnya, Batara Sambu pernah turun ke dunia dan menitis kepada Sri Maharaja Maladewa, raja di Negeri Medangprawa, dengan patihnya... more »
  • 14-03-14

    Menu Spesial Maret,

    Gurih yang cukup nyamleng (sempurna) dalam perpaduan rempah yang seimbang serta kenikmatan dan kepuasan perut yang disuguhkan oleh menu ini cukup... more »
  • 13-03-14

    Pentas Lima Tarian S

    Di Aceh tidak hanya ada Tari Saman, ada banyak tarian lain yang tak kalah menarik, unik dan mengandung nilai-nilai budaya. Antara lainTari Ratoeh,... more »
  • 13-03-14

    Menyaksikan Tari Kec

    Menyaksikan Tari Kecak di Uluwatu Saat Senja Hari Di Kompleks Pura Uluwatu yang dibangun sekitar tahun 1032-1036 Masehi oleh Mpu... more »